Acara Hitam Putih di Tegur KPI, ini Jawaban Menohok Dedy Corbuzier


Baru-baru ini kabarkan mengagetkan datang dari program acara Hitam Putih, pasalnya acara tersebut mendapatkan teguran dari KPI karena tidak menyamarkan wajah orangtua pelaku nikah dini. 

Dilansir dari kpi.go.id pada tanggal 13 Agustus 2018, KPI pusat menerangkan “Kami minta Trans 7 menjadikan P3 dan SPS KPI tahun 2012 sebagai acuan utama dalam penayangan sebuah program siaran dan segera melakukan perbaikan agar kejadian serupa tidak terulang,” tutur Andre, panggilan akrab Ketua KPI Pusat.



Teguran tersebut di posting di akun instagram @kpipusat, dengan caption "Tak Samarkan Wajah Orangtua Pelaku Nikah Dini, KPI Jatuhkan Sanksi untuk “Hitam Putih” Trans 7"

Unggahan tersebut langsung di jawab oleh Dedy Corbuzier dengan jawaban yang menohok.



mastercorbuzier : Segera kami perbaiki... Tapi setidaknya acara kami mungkin satu2 nya yg masih berpotensi untuk mengedukasi masyarakat dan menginspirasi... Bagaimana dgn joget2 vulgar atau acara setingan yg jelas tidak mendidik? Or is it normal these days?

mastercorbuzier : I also love the word #siaransehatuntukrakyat as Ur Tag.... Should I mention millions that's not and still on TV?

Jawaban Dedy Corbuzier itu kemudian mendapatkan apresiasi dari netizen dengan beragam komentar. Akun KPI pun tak muncul untuk membalas jawaban Dedy.

No comments:
Write komentar

Interested for our works and services?
Get more of our update !