Charta Politika merilis hasil survei terhadap elektabilitas para calon presiden untuk Pilpres 2019. Hasilnya, elektabilitas petahana Joko Widodo (Jokowi) masih berada di posisi teratas.
Di posisi selanjutnya, Jokowi dibuntuti Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan juga mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo. Urutan elektabilitas Jokowi, Prabowo, dan Gatot memang beberapa kali muncul di hasil survei yang digelar.
Urutan nama tersebut muncul di survei yang digelar KedaiKopi, Cyrus, hingga Litbang Kompas. Terbaru, Prabowo dan Gatot kembali membuntuti Jokowi di survei yang digelar Charta Politika.
Charta Politika memberikan beberapa pertanyaan simulasi kepada responden dalam surveinya, mulai soal popularitas sampai elektabilitas. Dalam survei elektabilitas, pertanyaan yang diajukan adalah 'jika pemilu presiden hanya diikuti oleh 7 nama di bawah ini, siapa yang akan bapak/ibu pilih sebagai presiden?'.
Prabowo tercatat mendapatkan kenaikan elektabilitas setelah dideklarasikan sebagai capres oleh Gerindra. Elektabilitas Prabowo naik dibandingkan survei yang dilakukan Litbang Kompas pada beberapa waktu lalu.
"Kita kasih gambaran, survei Litbang Kompas, dilakukan sebelum Prabowo dideklarasikan dan survei Charta dilakukan usai deklarasi. Ada tendensi kenaikan Prabowo dari 14,1 persen ke 23,3 persen. Dan ada penurunan elektabilitas jokowi," ujar Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya, dalam paparannya, di Es Teler 77 Adityawarman, Jakarta Selatan, Senin (21/5/2018).
Berikut ini hasil survei Charta Politika tersebut:
- Joko Widodo (Jokowi): 51,2%
- Prabowo Subianto: 23,3%
- Gatot Nurmantyo: 5,5%
- Anies Baswedan: 3,4%
- Agus Harimurti Yudhoyono (AHY): 2,7%
- Jusuf Kalla: 2,0%
- Muhaimin Iskandar (Cak Imin): 0,6%
- Undecided voters: 11,5%
Survei tersebut dilakukan pada 13-19 April 2018. Survei dilakukan kepada 2.000 responden yang dipilih dengan metode multistage random sampling. Margin of error dari survei +- 2,19%, dengan tingkat kepercayaan 95%.
Sementara, berikut hasil survei lain yang pernah dilakukan:
Survei KedaiKOPI
(Digelar pada 19-27 Maret 2018)
- Joko Widodo: 48,3 persen
- Prabowo Subianto: 21,5 persen
- Gatot Nurmantyo: 2,1 persen
Survei Cyrus
(Digelar pada 27 Maret-3 April 2018)
- Jokowi: 58,5 persen
- Prabowo Subianto: 21,8 persen
- Gatot Nurmantyo: 2 persen
Survei Litbang Kompas
(Digelar pada 21 Maret-1 April 2018)
- Jokowi: 55,9 persen
- Prabowo Subianto: 14,1 persen
- Gatot Nurmantyo: 1,8 persen
No comments:
Write komentar