Anggota DPR Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Junimart Girsang, membantah anggapan dari Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Rachland Nasidik, bahwa ada masalah internal antara PDIP dengan Joko Widodo. Menurut Junimart, hubungan PDIP dengan Jokowi tak renggang.
"Tidak mungkin PDIP itu renggang antarkader sendiri. Semua para pemain politik ini harus paham Pak Jokowi itu petugas partai, kader PDIP. Ya aneh-aneh saja dia bikin statement," kata Junimart di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa, 27 Maret 2018.
Anggota Komisi III DPR ini juga mencontohkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tak pernah mengintervensi selama Jokowi menjadi Presiden RI.
"Justru seperti Ibu Ketua Umum tidak pernah intervensi. Beliau welcome dengan sikap-sikap yang diambil presiden apabila membangun komunikasi dengan elite partai," ujar Junimart.
Junimart menegaskan, Jokowi sebagai calon presiden 2019 bebas melakukan komunikasi-komunikasi politik yang dibutuhkan. PDIP hanya meminta Jokowi untuk melapor ke partai.
"Silakan Pak Jokowi pilih, tetapi tetap harus lapor kepada partai. Kenapa? Karena kita partai pengusung, bukan pendukung," kata Junimart.
Sebelumnya, Rachland Nasidik menjelaskan pihaknya memandang serangan Hasto kepada Demokrat akhir-akhir ini memperlihatkan perbedaan antara PDIP dengan Jokowi. Dia mengatakan publik perlu lebih memberi kepercayaan pada Presiden Jokowi.
"Ia (Jokowi), sebagai 'seorang demokrat', akan menangani dengan arif masalah internalnya dengan PDIP tersebut, sebelum memberi isyarat dapat melangkah lebih dekat kepada Partai Demokrat," kata dia.
Sumber : Viva
No comments:
Write komentar